Petani enam Desa di dua Kecamatan Polanharjo dan Tulung, Kabupaten Klaten, yakni Daleman, Polan, Wangen, Kebonharjo, Keprabon dan Karanglo adakan acara "Wiwitan Garap Pasiten". Pelaksanaan acara ini sebagai wujud doa kepada yang Maha Kuasa agar nantinya tanam pada musim ini diberi keberhasilan dan terhindar dari gangguan hama. Faktanya sudah lebih dari 2 tahun sebagian petani di Klaten mengalami gagal panen akibat serangan hama wereng.
Acara wiwitan garap pasiten ini bertempat di Balai Desa Keprabon, Selasa (19 April 2011) lalu. Selain para petani acara ini juga dihadiri Bupati Klaten beserta jajarannya di lingkungan Pemerintah Kabupaten Klaten, seperti Kepala Dinas Pertanian, Camat, dan Kepala Desa.
Dalam acara wiwitan garap pasiten ini Bupati Klaten, Sunarna juga berkenan menyerahkan bantuan dari PT. Tirta Investama Klaten berupa dana hibah. Masing-masing Gapoktan di Enam Desa dampingan YIS dan di wilayah DAS Kali Pusur mendapatkan uang berkisar 25 juta agar digunakan untuk kegiatan pengendalian hama wereng. Dalam sambutannya, Bupati Klaten berpesan hubungan baik antara rakyat, Pemerintah dan pihak swasta agar tetap dijaga sinergisitasnya.
Bagi petani jangan khawatir, Pemerintah terus berkomitmen dalam memajukan petani, asalkan para petani tetap optimis dan mau diajak untuk bekerja bersama-sama. Usai acara Bupati juga berkesempatan membeli oleh-oleh berupa kerajinan dari produk KSM “Rukun Manunggal” Desa Keprabon yang merupakan dampingan dari YIS.
Sumber: www.yis.or.id
Sumber: www.yis.or.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar